Laboratorium Bernoulli



Fungi Laboratorium Bernoulli:
Laboratorium Bernoulli adalah salah satua unit penunjang matakuliah pemrograman aplikasi mobile dan memiliki tugas pokok mahasiswa dalam melaksanakan kuliah praktikum, dan kegiatan – kegiatan lain yang menunjang pemahaman atau praktek tentang teori dasar pemrograman aplikasi mobile, desain aplikasi mobile, dan jenis penerapan pada pemrograman aplikasi mobile. Selain pemrograman aplikasi mobile, laboratorium Bernoulli juga dapat digunakan untuk kegiatan keilmuan yang berkaitan dangan bidang – bidang berikut :
- Basis Data
- Pemrograman aplikasi berbasis web dan desktop
- Microsoft Office
Kegiatan :
Laboratorium Bernoulli merupakan salah satu dari 3 laboratorium terbaik yang dimiliki oleh Lab FTI dan merupakan laboratorium yang fokus utama penggunaannya adalah pemrograman aplikasi mobile. Laboratorium Bernoulli dilangkapi dengan 41 set komputer dengan spefifikasi Intel Core i7 16GB RAM, spefisifikasi terbaik yang dimilki oleh Lab FTI saat ini. Dengan jumlah komputer tersebut, laboratorium Bernoulli dapat diisi 35-38 orang secara bersamaan. Selain 41 set komputer, laboratorium Bernoulli juga dilengkap dengan 1 unit LCD imager dan 1 buat white board untuk membantu dalam proses belajar mengajar atau kegiatan lain pada laboratorium tersebut.
Area penelitian yang didukung : Software Development
Pusat studi Laboratorium : Software Engineering
Koordinator : Rachmad Tulus Suryono, S.Kom., M.M.